Jenis – Jenis Kain Baju Polo

Jenis – Jenis Kain Baju Polo

Untuk membuat baju polo yang berkualitas baik tentunya juga dibutuhkan bahan bahan yang tepat dan juga berkualitas. Apa saja itu? Berikut akan kami bahas Jenis – Jenis Kain Baju Polo Simak sampai akhir ya!

Berikut adalah beberapa Jenis kain baju polo yang nyaman dan cocok digunakan sehari hari

1. Lacoste Cotton CVC

Bahan ini dibuat dari campuran antara bahan katun dan polyester . Bahan ini memiliki karakter yang daya serapnya tinggi dan tahan lama karena daya tahannya yang juga cukup tinggi. Bentuk bahannya juga tidak berpori pada bagian dalamnya.

2. Lacoste Cotton Pique 

Lacoste Cotton Pique merupakan bahan yang sangat unggul dari segi kualitasnya. dan bentuk polanya memiliki keunikan. Ada yang bentuknya bulat, kotak, dan lainnya. Sifat dari bahan ini memiliki permukaan yang memiliki tekstur dari kedua sisinya, baik di bagian dalam maupun luar sehingga nyaman saat dipakai.

3. Viscose

Bahan satu ini terbuat dari bahan serat alam yang lembut, dingin, dan nyaman digunakan di kulit. Daya serap keringatnya juga tinggi sehingga cocok dijadikan bahan untuk kaos polo.

4. Double Cotton

Double Cotton merupakan kain katun rajut yang menjadikannya bahan untuk kaos polo yang nyaman digunakan. Sayangnya bahan satu ini mudah melar sehingga tidak cocok digunakan untuk waktu yang lama.

5. Cotton Combed

Bahan ini memang terkenal digunakan sebagai salah satu bahan kaos. Bahannya nyaman digunakan karena terbuat dari katun asli yang bentuknya panjang, halus, dan rata. Sifat dari cotton combed ini juga memiliki daya serap yang baik, lembut, halus, dan nyaman saat digunakan.

Nah itulah beberapa jenis Kain untuk Kaos Polo yang nyaman dipakai. Semoga bermanfaat.

Bila Anda berminat untuk membuat hoodiegreecio.id bisa membantu Anda dalam pembuatan hoodie sesuai dengan bahan, warna dan desain yang Anda inginkan. Untuk info lebih lanjut, Anda bisa kunjungi kontak CS kami 0811 1143 230 atau kunjungi akun instagram kami @greecio.id

Jenis-Jenis Kaos Berkerah

Jenis-Jenis Kaos Berkerah

Halo Sobat Greecio! Untuk Anda pengguna Poloshirt atau Kaos Kerah, wajib tau nih jenis-jenis kaos kerah apa saja yang paling dipakai pecinta poloshirt ini. Simak sampai akhir ya!

  1. Kaos kerah O-neck

Kaos dengan lubang dibagian leher berbentuk O-Neck ini sudah masuk dalam jenis kaos paling umum. Jadi pastinya  kerah kaos seperti ini sudah sering kita jumpai. Sesuai dengan namanya, Kaos Kerah O Neck ini memiliki bentuk bundar pada bagian lubang leher. Sehingga terkesan jadi  lebih sederhana.

Untuk kaos kerah O-Neck ini biasanya memiliki panjang lengan kaos 3/4, baik itu kaos lengan pendek maupun panjang.

  1. Kaos kerah u-neck

Kaos kerah yang satu ini memiliki model lubang pada bagian leher seperti perpaduan kerah V-neck maupun O-neck.

Tentunya jenis kerah kaos ini bentuknya sangatlah menarik karena model lehernya yang berbentu huruf U menjadikan kaos ini lebih cocok bagi wanita dibandingkan bagi pria.

  1. Kaos kerah y-neck

Pastinya model kerah kaos yang satu ini tidak kalah uniknya  dari 2 kaos kerah yang sebelumnya disebutkan. Kaos dengan bentuk lubang leher ”Y” ini mempunyai kemiripan dengan kaos kerah V-Neck, namun bedanya kaos ini memiliki sebuah tambahan kancing yang pada bagian tengah kerahnya.

  1. Kaos kerah v-neck

Sesuai dengan namanya, model leher kaos ini berbentuk garis leher mirip dengan bentuk huruf ”V”, dimana bagian lubang leher kaos tersebut lebih meruncing pada bagian ujung kaos. Model kerah kaos V-Neck seperti ini menguntungan si pengguna karena dapat membuat leher penggunanya terlihat lebih jenjang.

  1. Kaos kerah turtleneck

Dan yang terakhir model kerah kaos yang tak kalah menarik adalah Kaos Kerah  Turtleneck. Jika kamu mengenakan kaos model ini maka semua bagian leher kamupun akan tertutupi, sehingga  kaos tersebut hadir dengan model sweater dengan kerah lebih tinggi untuk memberi kehangatan pada leher.

Jika bagian leher atas terlalu panjang maka kamu bisa melipatnya lagih lebih ke bagian bawah dan dijadikan 2 bagian. Kebanyakan bahan yang digunakan model kaos kerah turtleneck ini berbahan rajut, sehingga kerah kaos melar.

Kontak Kami :
Instagram : @greecio.id
WhatsApp : 0811 1143 230
Website : greecio.id

Kombinasi Warna Seragam Kerja Kaos Polo

Kombinasi Warna Seragam Kerja Kaos Polo

Selain kemeja, jenis pakaian yang cukup sering dijadikan seragam adalah kaos polo. Karena modelnya yang terlihat semi formal jadi bisa dipakai baik dalam kegiatan formal maupun santai. Nah menurut pengalaman mimin Greecio, biasanya cukup banyak customer yang mau membuat seragam kerja kaos polo tapi bingung ingin buat yang seperti apa dan kombinasi warna apa yang cocok. Maka dari itu, disini mimin akan share artikel yang bahas tentang Kombinasi Warna Seragam Kerja Yang Cocok Untuk Kaos Polo. Semoga bisa menjawab dan menjadi solusi untuk Anda juga ya. Yuk disimak!

Pengertian Kaos Polo

Menurut Wikipedia, Kaos polo, kaos tenis, kaos golf, atau kaos chukker adalah bentuk kaos dengan kerah. Kaos polo biasanya berlengan pendek tetapi bisa panjang; mereka digunakan oleh pemain polo awalnya di India pada tahun 1859 dan di Inggris Raya selama tahun 1920-an.

Kaos polo atau poloshirt juga dikenal dengan kaos wangki/ wangky yang pada awalnya digunakan sebagai kaos olahraga untuk golf dan untuk tenis. Kaos polo memiliki sebuah plaket yang biasanya terdapat dua atau tiga buah kancing, serta bisa ditambahkan satu saku sebagai opsi. Kaos polo biasanya terbuat dari kumpulan bahan yang dirajut, biasanya terbuat dari bahan kain cotton combed atau bahan kain lacoste. Nah, untuk bahan lacoste sendiri Greecio menyediakan 2 jenis ya. Ada Lacoste CVC dan Lacoste PE, namun disarankan untuk pakai Lacoste CVC ya karena memiliki daya serap dan ketebalan bahan lebih baik dari Lacoste PE.

Berikut ini adalah beberapa portofolio kaos polo yang telah greecio kerjakan, bisa Anda jadikan referensi model ya jika ingin buat.

       

         

           

 

Nah jadi itu dia penjelasan singkat tentang Kaos Polo dan juga beberapa portfolio kami yang bisa Anda jadikan referensi ya. Jika tertarik untuk membuat, Anda bisa konsultasikan dengan tim CS kami ya disini.

Namun, tidak perlu tergesa-gesa ya, Anda juga bisa sambal melihat portfolio kami untuk produk lainnya di www.greecio.id dan Instagram kami di @greecio.id untuk dapatkan informasi lebih lengkap terkain produk dan promonya!

Ingin Buat Seragam Kerja yang Simple? Poloshirt Jawabannya!

Ingin Buat Seragam Kerja yang Simple? Poloshirt Jawabannya!

Pada umumnya, orang-orang muda memiliki selera yang simple dalam berpakaian. Oleh karena itulah, pemilihan seragam jenis poloshirt akan sangat cocok untuk dipakai bekerja sehari-hari. Tidak hanya itu, penting juga buat seragam kerja adalah sebagai identitas dari perusahaan dan menunjukan sikap yang profesional.

Buat Seragam Kerja Dengan Poloshirt

Pastinya sudah tidak asing mendengar pakaian poloshirt, ya, poloshirt biasa dikenal sebagai kaos yang berkerah dan bergaya semi formal. Poloshirt ini memang memiliki kerah beberapa kancing didepan yang bukaan kancingnya hanya sebatas dada saja.

Hal itulah yang membedakan poloshirt dengan kaos biasa. Karena poloshirt bergaya semi formal maka banyak perusahaan-perusahaan yang menggunakan baju jenis ini untuk menjadi seragam karyawannya. Terutama untuk usaha kuliner dan usaha-usaha kreatif, akan sangat cocok apabila buat seragam kerja berjenis poloshirt ini.

Ada beberapa kelebihan poloshirt apabila dijadikan sebagai seragam kerja, di antaranya adalah:

Desain Yang Simple Dan Keren

Poloshirt memiliki desain yang banyak disukai hampir oleh semua kalangan, baik tua dan muda, pria maupun wanita rata-rata menyukai desain poloshirt ini. Karena bentuk dari pakaian ini dapat digunakan oleh pria maupun wanita.

Penggunaan Fleksibel

Poloshirt untuk seragam kerja pada perusahaan tertentu akan sangat cocok karena bersifat semi formal. Pemakaian poloshirt ini terlihat santai namun tetap menegaskan formalitas dan sikat yang profesional terhadap pekerjaan yang dijalani.

Bahan Yang Nyaman Digunakan

Selain memiliki desain yang keren, poloshirt juga lebih nyaman digunakan untuk beraktifitas sehari-hari karena menggunakan bahan kain yang nyaman. Kain yang digunakan untuk pembuatan poloshirt katun yang lembut dan menyerap keringat, namun tetap tegas. Karena akan digunakan untuk kegiatan sehari-hari penting sekali memilih poloshirt dengan jenis kain yang terbaik.

Menjadi Identitas Usaha

Fungsi dari seragam sendiri adalah untuk memberikan identitas tersendiri bagi masyarakat luar mengenai pekerjaan atau tempat di mana kita bekerja. Sama halnya dengan penggunaan poloshirt buat seragam kerja juga memberikan identitas sebagai karyawan dari perusahaan tertentu.

Warna Baju Yang Bervariasi

Meskipun tergolong jenis t shirt dan bukan kemeja formal yang umumnya dipakai untuk seragam, pemilihan poloshirt untuk dijadikan seragam kerja tidak kalah keren. Ada banyak warna-warna menarik yang bisa dipilih dan juga ditambahkan desain logo bordir atau yang lainnya yang menunjukan identitas perusahaan.

 Di Mana Tempat Mendesain Poloshirt Buat Seragam Kerja?

Ketika anda telah memiliki ide pembuatan seragam kerja baik desain, jenis pakaian seragam, dan warna yang akan digunakan akan tetapi masih bingung di mana anda bisa menemukan vendor konveksi yang bisa mewujudkan pembuatan seragam kerja yang sesuai, greecio.id adalah solusinya.

Vendor konveksi terpercaya yang telah membuat banyak sekali seragam-seragam baik formal maupun casual ini tentu bisa membantu anda untuk membuat seragam kerja dengan desain poloshirt.

Yang perlu dilakukan adalah menghubungi customer service yang tertera pada website. Mengenai portofolio dari vendor kami bisa dilihat sendiri di websitenya sebagai acuan.

Pintar Memilih Vendor Seragam Pembuatan Poloshirt untuk Kantor

Pintar Memilih Vendor Seragam Pembuatan Poloshirt untuk Kantor

Bagi sebagian orang beranggapan bahwa seragam kantor adalah berupa kemeja formal atau jas. Namun ada banyak jenis-jenis seragam kantor yang bisa digunakan sehari-hari yang berkesan santai namun tetap formal. Salah satunya adalah dengan menggunakan seragam kantor berupa poloshirt. Ya, poloshirt bisa membuat penampilan terlihat santai ataupun formal.

Maka dari itu, akan sangat cocok untuk dibuat seragam kantor untuk hari-hari atau momen tertentu. Poloshirt merupakan kaos dengan bahan tertentu yang memiliki kerah dan memiliki placket dengan dua atau tiga kancing di tengah-tengahnya dan terkadang memiliki saku di sisi kiri atau kanan. Ada beberapa vendor seragam yang menyediakan jasa bikin seragam kerja, termasuk untuk membuat poloshirt kantor.

Penting dalam Memilih Vendor Konveksi Seragam

Ketika memilih vendor untuk jasa pembuatan seragam kantor, ada baiknya untuk memperhatikan beberapa hal ini, diantaranya adalah beberapa portofolio produk yang pernah dibuat sebelumnya. Tidak perlu melihat berapa banyak jumlahnya yang terpenting adalah kualitasnya. Karena banyaknya produk yang dibuat tidaklah selalu yang terbaik untuk dipilih.

Namun bagi vendor jasa konveksi yang profesional, mereka akan lebih meyakinkan calon pelanggannya dengan memberikan sample. Dengan itu akan membuat pelanggan menyetujui untuk bekerja sama dengan vendor konveksi tersebut.

Dalam menentukan vendor jasa konveksi mana yang akan menjadi vendor seragam untuk pembuatan poloshirt kantor, perlu diketahui bahwa pelayanan yang baik adalah hal yang utama yang harus diperhatikan. Contoh kecilnya adalah dengan memberikan sample bahan-bahan yang kira-kira akan dijadikan seragam poloshirt kantor tersebut.

Dengan demikian, penjelasan mengenai jenis-jenis bahan yang tersedia akan menjadi lebih mudah tersampaikan. Pelanggan bisa memilih dan menentukan secara langsung bahan apa yang ingin digunakan tanpa ada kesalahpahaman suatu hari nanti.

Sample jenis bahan serta warna dapat dilihat dan dipegang secara langsung oleh pelanggan dan hal tersebut tentu akan memberikan ekspektasi yang bagus kepada pelanggan. Maka dari itu, vendor konveksi seragam harus mengerjakannya dengan baik.

Vendor Seragam yang Terpercaya

Adapun referensi vendor konveksi untuk pembuatan seragam terpercaya adalah greecio.id. Kami merupakan jasa konveksi ini memiliki pelayanan dan reputasi yang baik. Berbicara mengenai portofolio di atas, jasa konveksi ini juga memiliki beberapa macam portofolio dimana bisa menjadi referensi bagi pelanggan dalam memilih desain baju seragam yang diinginkan.

Dalam memesan seragam di sini, pelanggan bisa menghubungi langsung pihak vendor konveksi tersebut. Dan tentunya bisa mengagendakan kapan dan di mana akan membicarakan mengenai pembuatan seragam ini.

Salah satu cara pemesanan di sini adalah dengan sistem pre order dengan membayar sebanyak 70% dari total harga pesanan. Tidak aneh apabila hampir semua orang yang menggunakan pelayanan jasa konveksi atau apapun itu yang dilakukan dengan sistem pre order, custom, dan lain sebagainya, akan merasa was-was dan tidak sabar untuk segera mengetahui bagaimana hasil produk yang dipesannya tersebut.

Maka dari itu, salah satu nilai plus dari sebuah vendor jasa konveksi adalah dengan memberikan update atau info terkini mengenai barang yang dipesan oleh pelanggan.

Pihak jasa konveksi sebaiknya memberikan info terbaru mengenai jumlah pesanan poloshirt yang sedang berjalan dalam proses pembuatan, dan proses-proses lainnya yang perlu diketahui oleh pelanggan.

Dengan demikian, pelanggan akan merasa sangat senang dan tenang untuk menunggu pesanannya segera tiba sesuai dengan estimasi yang telah ditentukan. Vendor jasa konveksi juga seharusnya bisa menyelesaikan proses produksi seragam tersebut sesuai dengan estimasi bahkan lebih cepat akan lebih baik dan menambahkan nilai plus pada vendor seragam tersebut.

Poloshirt Jadi Seragam? Bisa Banget! Bikinnya Di Jasa Pembuatan Seragam Terkemuka Ya!

Poloshirt Jadi Seragam? Bisa Banget! Bikinnya Di Jasa Pembuatan Seragam Terkemuka Ya!

Ada berbagai jenis pakaian dengan bahan-bahan atau kain yang sesuai dengan jenis desain pakaian itu sendiri. Salah satunya adalah poloshirt yang merupakan pakaian yang berbahan kain CVC Hexagon yang terbuat dari 60% katun serta 40% polyester, yang bisa dibuat di konveksi seragam kerja tentunya.

Jenis bahan ini dapat menyerap keringat dengan baik sehingga tidak gerah ketika mengenakan baju dari bahan ini. Desain poloshirt sendiri memiliki ciri yang paling khas, ciri khas tersebut adalah kerah dan kancing bukaan di bagian leher sebanyak tiga buah. Dan itu bisa dibuat di jasa pembuatan seragam terkemuka pastinya.

Meski tergolong kaos (bukan kemeja) poloshirt memiliki tampilan yang tidak terlalu santai namun juga tidak terlihat kaku atau formal. Karena memiliki desain yang seperti dijelaskan di atas, poloshirt seringkali digunakan pada kegiatan-kegiatan semi formal.

Oleh karena itu, akan sangat cocok pula untuk dijadikan seragam kantor atau organisasi lainnya sebagai pakaian untuk berkegiatan di luar kantor atau lapangan. Dilihat dari desainnya, poloshirt akan sangat cocok dikenakan sebagai pakaian dinas lapangan, yang santai dan semi formal.

Namun hanya saja dengan mengenakan seragam jenis ini akan tampak profesional. Namun tidak kaku dan sejujurnya sangat keren untuk dikenakan baik untuk pekerja lapangan maupun kantoran.

Jasa Pembuatan Seragam untuk Bikin Poloshirt Pakai Bahan Ini

Beberapa jenis pakaian seragam tentu saja akan memakai bahan dengan berbeda-beda jenis, tergantung desain pakaian seragam yang akan dibuat. Poloshisrt sendiri menggunakan jenis kain yang disebut CVC Hexagon yang memiliki tekstur sedemikian rupa sehingga meski tergolong pada baju-bajuan kaos.

Namun poloshirt terlihat lebih ‘tegap’ dibandingkan kaos-kaos tanpa kerah pada umumnya. Maka dari itu, poloshirt terlihat semi formal dari segi tampilannya.

Di Mana Mencari Vendor Yang Suka Bikin Baju Seragam Kerja?

Apabila sedang mencari vendor untuk membuat seragam kantor berupa poloshirt, greecio.id merupakan tempat yang tepat untuk memenuhi kebutuhan akan jasa pembuatan seragam kantor poloshirt tersebut. Alasan mengapa harus memilih vendor konveksi ini adalah:

Respon yang Cepat Tanggap

Respon terhadap klien cepat tanggap dan selalu memberikan pelayanan yang terbaik. Hal ini merupakan sesuatu yang sangat penting walau terlihat sepele. Pelayanan yang sungguh-sungguh dan tak pandang bulu merupakan tindakan yang sangat profesional dalam bidang pelayanan jasa konveksi ini.

Kunjungan ke Tempat Klien

Ketika klien memesan pembuatan seragam poloshirt dalam jumlah yang banyak seperti pembuatan seragam kantor, maka pihak vendor ini akan datang mengunjungi langsung ke tempat klien sesuai dengan waktu dan tempat yang telah disepakati kedua belah pihak.

Sample Gratis

Salah satu pelayanan terbaik dari vendor konveksi seragam kantor poloshirt ini adalah memberikan sample gratis bagi klien yang memiliki pesanan dalam jumlah yang banyak, sample ini bisa menjadi panduan untuk mengukur size yang diperlukan untuk setiap karyawan yang akan memakai seragam poloshirt kantor tersebut. Selain itu, jenis bahan atau kain yang digunakan pun akan mudah diketahui oleh klien karena melihat secara langsung sampel seragamnya.

Bonus Extra

Untuk setiap pembelian, klien akan mendapatkan bonus-bonus dan hadiah-hadiah menarik dan tentunya juga bermanfaat. Hal ini tentu sangat menarik minat calon pelanggan atau klien yang akan mempercayakan pembuatan seragamnya ke vendor konveksi ini.

Pengiriman Gratis

Ongkos pengiriman diberikan secara gratis sebagai bentuk pelayanan yang profesional dan sangat mengerti kebutuhan dan keinginan klien.

Harga Bersaing

Harga yang diberikan adalah harga yang bersaing di pasaran dan sebanding dengan kualitas yang dipilih klien. Semua bahan-bahan di sini merupakan bahan yang berkualitas bagus.

Jadi, perlu mencari ke mana lagi vendor jasa pembuatan seragam untuk membuat seragam kerja poloshirt terbaik. Di sini segalanya tersedia, baik pelayanan yang profesional, harga yang bersahabat, serta kualitas produk yang dihasilkan merupakan kualitas terbaik di kelasnya.